May 30, 2018

Deara Satu Tahun

30 Mei 2017 - 30 Mei 2018

Hai @dearasafrin sayang...

Mungkin sekarang Deara belum bisa baca tulisan Ayah, tetapi insya Allah jejak digital ini akan bertahan sampai kelak Deara bisa membacanya sendiri.

Deara... mungkin ingatan Deara kelak akan terbatas untuk memutar kembali memori Deara pas usia sebelum satu tahun. Maka Ayah ingin Deara tahu bahwa Ayah mendampingi Deara di setiap momen spesialnya Deara.
Mulai Deara yang udah 'dada dada' waktu kami nengokin lewat USG pas usiamu baru 13 minggu di perut; liat proses Deara didorong keluar dari perut Bibuk; jadi pria pertama yang menciumimu; jadi manusia kedua (setelah suster) yang gantiin popok dan menggendongmu saat menangis keras; menemanimu ditindik; menemanimu disuntik pertama kali (bahkan Ayah hanya absen dua kali imunisasimu lho hehehe); jadi orang kedua (setelah Bibuk) yang lihat Deara bisa tengkurap, duduk sendiri, berdiri sendiri, jalan merambat sendiri; yang pertama nitah Deara... dan momen-momen lain saat Deara nunjukin kecerdasan ke Ayah-Bibuk.

Alhamdulillaaah... Deara sungguh jadi pengubah hidup Ayah-Bibuk. Dearalah yang membuat Ayah-Bibuk jadi seorang "Ayah" & "Ibu" sesungguhnya. Deara juga yang mengakselerasi Ayah-Bibuk belajar menjalani kehidupan sebagai orang tua, sebagai keluarga utuh, sebagai manusia yang lebih baik dari sebelumnya.

Deara...maaf kalau Ayah kadang masih kurang sabar melayani Deara. Kadang masih kebawa emosi kalau Deara rewel hebat pas Ayah capek pulang kerja. Maaf masih sering ninggal Deara & Bibuk pergi dinas. Maaf juga kalau Ayah kadang ganggu waktunya Deara nonton NickJr (Shimmer & Shine, Dora, Henry, Max & Rubby, dll) dengan ganti sport channel kalau Liverpool lagi main agak sore.

Deara, jika kelak ada laki-laki yang coba menggodamu, menawarkan berbagai rayuan dan omong kosong, ingat selalu bahwa di sini ada pria yang tak akan pernah menyakiti dan meninggalkanmu. Deara tak akan kekurangan kasih sayang dari sosok pria ini: Ayahmu.

Terima kasih telah, masih, dan akan selalu menjadi anak Ayah yang baik hati, pinter, cerdas, cantik, kuat, sehat, dan penyayang. Semoga Allah karuniakan hidayah, akhlakul karimah, akhlakul mahmudah, iman, islam, dan taqwa kepada Deara. Jadi anak yang berbakti, membanggakan orang tua, agama, dan bangsa.

Aamiin yaa robbal'aalamiin....

No comments:

Post a Comment